Terapi Kognitif Perilaku untuk Mengurangi Episode Depresi Berat dengan Gejala Psikotik
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas Cognitive-Behavior Therapy terhadap penurunan intensitas episode depresi berat dengan gejala psikotik. Penelitian ini penting karena depresi telah menjadi ancaman kesehatan mental dan fisik di seluruh dunia. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan single-case research design. Responden dalam penelitian ini adalah seorang pria yang mengalami episode depresi berat dengan gejala psikotik. Gejala depresi diukur dengan menggunakan Beck Depression Inventory (BDI). Diagnosis diberikan setelah peneliti melakukan asesmen dengan metode observasi, wawancara, dan tes psikologi. Peneliti menentukan baseline kondisi psikologis subjek sebagai dasar penentuan intervensi/psikoterapi. Cognitive-Behavior Therapy diberikan kepada subjek dalam enam sesi intervensi, yang terdiri atas formulasi masalah, thought catching, testing realita, penghentian pikiran negatif, dan behavior activation. Peneliti menambahkan forgiveness technique untuk mengurangi perasaan bersalah pada diri subjek. Hasil intervensi psikologis menunjukkan ada penurunan intensitas gejala utama episode depresi berat dengan gejala psikotik pada subjek.
Keywords
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.26623/philanthropy.v1i1.680
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 PHILANTHROPY: Journal of Psychology