Pelatihan Penggunaan Quizizz Sebagai Media Evaluasi Pembelajaran Daring di SDN Karanganyar Gunung 01 Semarang

Charis Maulana, Yulinda Kusumaningrum, Yessi Aprilia Waluyo

Abstract


Selama pandemi Covid-19 pembelajaran di SDN Karanganyar Gunung 01 Semarang dilaksanakan melalui pembelajaran daring. Namun, para guru dalam memberikan evaluasi pembelajaran daring masih menggunakan lembar soal dalam bentuk cetak yang dikerjakan peserta didik di rumah. Lembar evaluasi menggunakan kertas kurang efektif, peserta didik cenderung bosan. Salah satu aplikasi yang dapat digunakan untuk membuat evaluasi pembelajaran adalah Quizizz. Quizizz merupakan sebuah aplikasi berupa permainan kuis interaktif yang digunakan dalam pembelajaran daring. Tujuan kegiatan ini agar peserta mampu menggunakan Quizizz sebagai media evaluasi pembelajaran daring.

Berdasarkan permasalahan yang diuraikan, tim pengabdian akan membantu memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi. Kegiatan ini berupa pelatihan, praktek langsung, dan pendampingan kepada guru dalam menggunakan Quizizz. Selama kegiatan berlangsung, pembicara menyampaikan materi dengan pokok bahasan mengenai mendesain dan menggunakan Quizizz sebagai media evaluasi pembelajaran daring.

Berdasarkan hasil yang diperoleh dari kegiatan ini bahwa peserta pelatihan dari SDN Karanganyar Gunung 01 Semarang memberikan respon positif. Hal tersebut dapat terlihat ketika mengikuti pelatihan, peserta menjadi semangat dan kreativitas meningkat dalam membuat evaluasi pembelajaran dengan menggunakan Quizizz. Dari hasil kuesioner diperoleh bahwa nilai tertinggi, yaitu 92% peserta telah menggunakan Quizizz sebagai media evaluasi pembelajaran dan 100% peserta pelatihan ini membuka wawasan menggunakan Quizizz sebagai media evaluasi pembelajaran.

Kata Kunci: evaluasi, pembelajaran daring, quizizz


Full Text:

PDF

References


Arizona, K., Abidin, Z., & Rumansyah, R. (2020). Pembelajaran Online Berbasis Proyek Salah Satu Solusi Kegiatan Belajar Mengajar Di Tengah Pandemi Covid-19. Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan, 5(1), 64 70. https://doi.org/10.29303/jipp.v5i1.111

Citra, C. A., Rosy, B., & Program. (2020). Keefektifan Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis Game Edukasi Quizizz Terhadap Hasil Belajar Teknologi Perkantoran Siswa Kelas X SMK Ketintang. Jurnal Pendidikan Administrasi Perkantoran (JPAP), 8(2), 261 272. https://journal.unesa.ac.id/index.php/jpap/article/view/8242/4081

Mulyati, S., & Evendi, H. (2020). Pembelajaran Matematika melalui Media Game Quizizz untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika SMP. GAUSS: Jurnal Pendidikan Matematika, 3(1), 64 73. https://doi.org/10.30656/gauss.v3i1.2127

Nurzannah, & Setiawan, H. R. (2020). Program Kemitraan Masyarakat Di Tengah Pandemi Covid-19 Bagi Guru Sd (Pembuatan Media Evaluasi Pembelajaran Online). Journal of Character Education Society, 3(2), 299 310. http://journal.ummat.ac.id/index.php/JCES/article/download/2340/pdf_1

Purba, L. S. L. (2019). Peningkatan Konsentrasi Belajar Mahasiswa Melalui Pemanfaatan Evaluasi Pembelajaran Quizizz Pada Mata Kuliah Kimia Fisika I. Jurnal Dinamika Pendidikan, 12(1), 29. https://doi.org/10.33541/jdp.v12i1.1028

Suyasa, W. A. D. (2019). Pelatihan Pembuatan Tes Interaktif dengan Aplikasi Quizizz bagi Para Guru di SMPN 2 Kediri. Jurnal Prosiding SENADIMAS, 4, 24 29. https://eproceeding.undiksha.ac.id/index.php/senadimas/article/download/1704/1115/




DOI: http://dx.doi.org/10.26623/tmt.v2i2.4663

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Redaksi:

[Journal ABDIMAS TEMATIK] adalah jurnal ilmiah yang di terbitkan oleh LPPM Universitas Semarang -  Jl. Soekarno Hatta, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia