Belajar Trading Saham Online Dengan Aplikasi Virtual Trading IDX Untuk Meningkatkan Minat Investasi Saham Pada Milenial
Abstract
Pengabdian kepada masyarakat kali ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan inklusi
usia produktif terutama usia milenial pada pasar modal terutama saham. Pasar modal Indonesia
masih banyak tergantung kepada investor asing. Hal ini terlihat ketika investor asing mengurangi
sejumlah besar investasi pada pasar modal maka gejolak penurunannya akan sangat terasa.Hal
tersebut salah satunya dikarenakan tingkat keterlibatan penduduk usia produktif di Indonesia
terhadap investasi di pasar modal masih sangat rendah dibanding negara maju lainnya.Angka
Rasio Indonesia masih dibawah 5 % dibanding dengan negara Asia lainnya yang sudah diatas 5 %
bahkan negara maju seperti Amerika rasio keterlibatan hingga diatas 50 %.
Kondisi di atas memperlihatkan bahwa masih terbuka ruang cukup lebar untuk meningkatkan
rasio keterlibatan usia produktif di pasar modal salah satunya kelompok usia milenial. Bermitra
dengan klub kemanusiaan milenial Rotaract,metode literasi dan inklusi pasar modal kali ini
dilakukan dengan cara yang lebih mudah dipahami dan menyenangkan dengan tehnik simulasi
menggunakan aplikasi Virtual Trading IDX.
Penggunaan aplikasi virtual trading IDX terbukti dapat meningkatkan pemahaman lebih
cepat. Mitra dapat menggunakan user id nya masing masing saat melakukan simulasi jual beli
saham. Pelatihan juga mengundang pemateri dari sekuritas dan juga dari IDX sehingga pelatihan
berjalan interaktif. Peningkatan pemahaman tentang pasar modal meningkat dari hanya 10 persen
menjadi 80 persen. Mitra juga secara aktif meminta informasi lebih lanjut dengan pihak sekuritas
tentang pembukaan rekening pasar modal.Peningkatan literasi mitra dalam pasar modal ini
diharapkan akan turut meningkatkan inklusi pasar modal terutama investasi saham.
Full Text:
PDFDOI: http://dx.doi.org/10.26623/tmt.v2i1.4603
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Redaksi:
[Journal ABDIMAS TEMATIK] adalah jurnal ilmiah yang di terbitkan oleh LPPM Universitas Semarang - Jl. Soekarno Hatta, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia