Penerapan Blended Learning Dalam Pembelajaran Pada Era New Normal Di Sd Muhammadiyah 6 Semarang

Charis Maulana, Rico Setyo Nugroho, Rati Riana

Abstract


Selama pandemi Covid-19, proses belajar mengajar di SD Muhammadiyah 6 Semarang dilaksanakan melalui pembelajaran jarak jauh (PJJ). Kombinasi pembelajaran tatap muka dan pembelajaran online disebut dengan istilah Blended Learning. Namun, dalam pelaksanaan PJJ guru-guru SD Muhammadiyah 6 Semarang mengalami kendala. Hal ini dikarenakan keterbatasan guru dalam menggunakan media pembelajaran kolaboratif secara  online.  Selain itu, keterbatasan guru dalam mendesain pembelajaran dan berinteraksi dengan teknologi sebagai sarana pembelajaran online. Peserta pelatihan penerapan Blended Learning ini mengajarkan para guru agar mampu memahami, mendesain, dan menerapkan Blended Learning dalam pembelajaran. Peserta pelatihan penerapan Blended Learning adalah para guru SD Muhammadiyah 6 Semarang, bertempat di SD Muhammadiyah 6 Semarang. Pelatihan dilaksanakan 1 (satu) hari, peserta dibimbing oleh instruktur diberikan modul sebagai panduan dalam proses pelatihan. Harapan dari pelatihan ini adalah peserta mampu memahami, mendesain, dan menerapkan pembelajaran  Blended Learning sesuai dengan mata pelajaran yang diampu.

Kata Kunci: Blended Learning, new normal


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Bramasta, Dandy Bayu. 2020. Mengenal Apa Itu New Normal di Tengah PandemiCorona ,(https://www.kompas.com/tren/read/2020/05/20/063100865/mengenal-apa-itu-new-normal-di-tengah-pandemi-corona-/diakses 15 Agustus 2020).

Brian, A, and K.N. Volchenkova. 2016. Blended Learning: Definition, Models, Implication for Higher Education, Bulletin of the South Ural State University . Ser. Education. Educational Sciences vol. 8, no. 2, pp. 24-30. (https://www.researchgate.net/publication/303815166_BLENDED_LEARNING_DEFINITION_MODELS_IMPLICATIONS_FOR_HIGHER_EDUCATION/diakses 16 Agustus 2020).

Dwiyanto, Heri. 2020. Menyiapkan Pembelajaran dalam Memasuki New Normal dengan Blended Learning . (https://lpmplampung.kemdikbud.go.id/detailpost/menyiapkan-pembelajaran-dalam-memasuki-new-normal-dengan-blended-learning/ diakses 15 Agustus 2020).

Lin, W. S., & Wang, C. H. 2012. Antecedences to continued intentions of adopting e-learning system in blended learning instruction: A contingency framework based on models of information system success and task-technology fit . Computers & Education, 58(1), 88-99.




DOI: http://dx.doi.org/10.26623/tmt.v2i1.3146

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Redaksi:

[Journal ABDIMAS TEMATIK] adalah jurnal ilmiah yang di terbitkan oleh LPPM Universitas Semarang -  Jl. Soekarno Hatta, Tlogosari Kulon, Pedurungan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia