Perencanaan Jembatan Komposit Bentang 50 M Desa Kecapi Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara

Authors

  • Khotibul Umam Teknik Sipil Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara
  • Yayan Adi Saputro Program Studi Teknik Sipil Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara
  • Maulana Anwar Safi’i Program Studi Teknik Sipil Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara
  • Tira Roesdiana Program Studi Teknik Sipil Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
  • Mochammad Qomaruddin Program Studi Teknik Sipil Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara

DOI:

https://doi.org/10.26623/teknika.v18i2.7812

Keywords:

Bridge Composite, Upper Structure, Lower Structure

Abstract

Upaya dalam meningkatkan mobilisasi masyarakat perlu adanya pembangunan sarana dan prasarana perhubungan yang memadai sejalan dengan pertumbuhan teknologi dan industri. Masalah yang sering terjadi dalam pembangunan jalan raya terutama pembangunan jalan raya di Dukuh Ngesing RT 21 RW 04 dan Dukuh Telahap RT 09 RW 02 Desa Kecapi terhalangnya oleh rintangan berupa sungai sehingga perlu dibangun bangunan penghubung seperti jembatan. Tahapan perencanaan diawali dengan survey pendahuluan, Perencanaan struktur atas jembatan dan Perencanaan struktur bawah jembatan. Hasil yang diperoleh dari perencanaan struktur atas jembatan menggunakan pipa sandaran 3 inch. Sandaran pipa panjang 20 cm lebar 15 cm tinggi 100 cm dengan tulangan D10-100 mm dan D10-150. Lantai trotoar lebar 70 cm tebal 20 cm dengan tulangan D12-200 mm dan D12-200. Lantai kendaraan lebar 7,4 m tebal 20 cm dengan susunan tulangan atas bawah D22-250 mm  dan D16-450 mm. Gelagar Memanjang (Girder) dengan dimensi WF 850.300.39.19 dan Gelagar Melintang (Diafragma) dengan dimensi WF 250.125.9.6. Untuk struktur bawah jembatan menggunakan pier dengan dimensi panjang 7,5 m tinggi 7,5 m lebar 1,75 m susunan tulangan D32 – 120 mm, D25 – 170 mm, dan tulangan hoops D13-500 mm, pile cap dengan dimensi panjang 11 m tinggi 1,5 m lebar 7 m susunan tulangan atas bawah D32 – 300 mm, dan D28 – 150 mm. Pada mutu beton pier dan pile cap menggunakan kuat tekan pada f’c 30 MPa dan mutu besi tulangan pada fy 400 MPa. Tiang pancang dengan mutu beton f’c 30 MPa diameter 40 cm membutuhkan 8 tiang dengan kedalaman sesuai perhitungan dan hasil sondir.  

References

A’an, M. D. (2019). Wilayah Desa Kecapi. Www.Kecapi.Jepara.Go.Id.

Badan Standardisasi Nasional. (2008). Cara uji penetrasi lapangan dengan alat sondir. Sni, 1–23.

Cipta Karya Kabupaten Jepara. (2011). Rencana Program Investasi Jangka Menengah (RPJIM) Bidang PU. 2, 1–41.

Fahriani, F., & Apriyanti, Y. (2015). Analisis Daya Dukung Tanah Dan Penurunan Pondasi Pada Daerah Pesisir Pantai Utara Kabupaten Bangka. Jurnal Fropil, 3(2), 89–95.

Jatoeb, M. A., M, H., & Mutoha, A. (2019). Perencanaan Bangunan Atas Jembatan Rangka Tipe Parker dengan Kontruksi Baja Bentang 60 Meter Desa Bram Itam Raya Kecamatan Bram Itam Kabupaten Tanjung Jabung Barat. Jurnal Civronlit Unbari, 4(2), 69. https://doi.org/10.33087/civronlit.v4i2.53

Megananda, S., Marianti, A., & Indra, S. (2020). Studi Alternatif Perencanaan Struktur Bawah Gedung Menggunakan Pondasi Bore Pile (Studi Kasus Gedung Pascasarjana Unisma). Jurnal Sondir, 1, 11–12.

Nadya Faizatur Rosyidah, Decky Rochmanto, Y. A. S. (2022). ANALISIS KINERJA LALU LINTAS MENGGUNAKAN METODE MKJI 1997 DAN MIKROSIMULASI PTV VISSIM STUDENT VERSION PERKIRAAN 10 TAHUN KEDEPAN (STUDI KASUS JEMBATAN SINANGGUL-MLONGGO). Jurnal Konstruksi Dan Infrastruktur, X(1), 1–6. https://jurnal.ugj.ac.id/index.php/Konstruksi/article/view/6586/2754

Peraturan Menteri Perhubungan. (2006). PERATURAN MENTERI PERHUBUNGAN NOMOR: KM 14 TAHUN 2006 (Vol. 1999, Issue December, pp. 1–6).

Qomaruddin, M., & Saputro, Y. A. (2016). Analisa Alinyemen Horizontal Pada Tikungan Depan Gardu PLN Ngabul Di Kabupaten Jepara. Jurnal DISPROTEK Universitas Islam Nahdlatul Ulama Jepara, 7(2), 36–42.

Qomaruddin, M., Umam, K., & Adi, Y. (2019). Effect of Calcium Oxide Material on The Setting Time of Geopolymer and Conventional Concrete Pastes Pengaruh Bahan Kalsium Oksida Pada Waktu Pengikatan Pasta Beton Geopolimer dan Konvensional. 19. https://doi.org/10.20885/eksakta.vol19.iss2.art8

RSNI-T-02-2005. (2005). Standar Pembebanan Jembatan.

Setiadji, B. H., Wibowo, M. A., Jonkers, H. M., Ottele, M., Widayat, Qomaruddin, M., Sugianto, F. H., Purwanto, & Lie, H. A. (2022). Pyrolysis of Reclaimed Asphalt Aggregates in Mortar. International Journal of Technology, 13(4), 751–763. https://doi.org/10.14716/ijtech.v13i4.5621

Downloads

Additional Files

Published

2023-10-30

Issue

Section

Articles