Perancangan Buku Batik Plumpungan Salatiga Dengan Menggunakan Teknologi Augmented Realty Berbasis Android

Ika Cahya Winata

Abstract


 Batik Indonesia telah ditetapkan oleh United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO) sebagai warisan kemanusiaan untuk budaya lisan dan non-bendawi pada tanggal 2 Oktober 2009. Pengakuan UNESCO ini meliputi teknik, teknologi serta motif batik Indonesia. Indonesia memiliki motif batik yang beragam, dan hampir disetiap daerah memiliki motif batik yang berbeda-beda. Batik Plumpungan Salatiga merupakan karya seni batik kontemporer yang didesain dari batu Prasasti Kota Salatiga. Batik Salatiga ini masih tergolong baru sehingga hanya dikenal oleh golongan tertentu saja. Untuk memperkenalkan batik Plumpungan Salatiga dibutuhkan media informasi yang dapat menarik masyarakat untuk lebih mengenal batik Plumpungan. Media buku dipilih sebagai sarana untuk memberikan informasi tentang batik Plumpungan Salatiga. Seiring dengan berkembangnya teknologi dan permasalahan yang terjadi, Peneliti menggunakan teknologi Augmented Reality sebagai metode dalam memberikan informasi dan menarik minat masyarakat untuk lebih mengenal dan mengetahui tentang batik Plumpungan yang dapat dijalankan pada smartphone Android. Objek penelitian ini adalah batik Plumpungan Salatiga. Metode Augmented Reality ini sudah diujikan kepada pemilik batik dan 20 responden masyarakat didapatkan hasil metode Augmented Reality dapat memberikan informasi mengenai pengaplikasian motif batik Plumpungan Salatiga pada objek 3D yang ditampilkan.

 


Keywords


Buku, Batik Plumpungan, Salatiga, Augmented Reality, Android

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26623/transformatika.v15i1.466

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


| View My Stats |

Jurnal Transformatika : Journal Information Technology  by  Department of Information Technology, Faculty of Information Technology and Communication, Semarang University  is licensed under a  Creative Commons Attribution 4.0 International License.